Ternate-Teropongmalut.com, Keberadaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Holding Company, milik Pemerintah Kota Ternate dipertanyakan manfaatnya oleh Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (F PPP). Sebagaimana mengemuka dalam pandangan Fraksi PPP terhadap LPP APBD 2019 yang disampaikan juru bicara fraksi PPP DPRD Kota Ternate Fahri Bahdar, dalam rapat paripurna secara virtual di Gedung DPRD Kota Ternate Senin (10/08).
Fraksi PPP menyebut terkait dengan pengeluaran pembiayaan sebesar Rp 5.000.000.000,00.- yang diperuntukan bagi penyertaan modal atau investasi kepada PT Holding Company atau BUMD, Fraksi PPP mempertanyakan sejauh mana pemanfaatan pengelolaan anggaran tersebut. “Bagaimana progress dan apa keuntungan buat daerah” jelas Fahri saat membacakan pemandangan umum fraksi PPP terhadap LPP APBD 2019.
Untuk itu Fraksi PPP meminta perhatian yang sunguh-sungguh dari pemerintah kota ternate terhadap pandangan yang disampaikan tersebut. (dar)