Ternate-TeropongMalut.com,
Ketua Panitia Uji Kompetensi Keahlian (UKK) SMK Negeri 3 Kota Ternate, Kalsum Ibrahim, memastikan bahwa seluruh persiapan telah dilakukan secara maksimal dalam pelaksanaan UKK yang digelar pada tanggal 11 hingga 12 April 2025. Kegiatan ini menjadi bagian akhir dari proses penilaian kompetensi bagi siswa kelas XII sebelum mereka lulus dan memasuki dunia kerja.
Dalam wawancaranya, dengan TeropongMalut.com, Kalsium Ibrahim, menyampaikan bahwa seluruh peralatan praktik telah disiapkan, ruangan telah ditata sesuai kebutuhan masing-masing program keahlian, serta penguji dari dunia usaha dan industri sudah siap menjalankan tugasnya.
“Persiapan yang kami lakukan meliputi teknis pelaksanaan, logistik, serta koordinasi intensif dengan penguji eksternal. Kami ingin memastikan bahwa seluruh siswa dapat mengikuti UKK dengan baik tanpa kendala berarti,” ujar beliau.
Pelaksanaan UKK pada tanggal 11 dan 12 April mencakup program keahlian seperti Multimedia, Tata Busana, Tata Boga, Tata Kecantikan, Asisten Kebidanan serta Perhotelan. Para siswa dapat menunjukkan kompetensi mereka dalam bentuk tugas praktik sesuai dengan standar nasional dan industri.
Kalsum Ibrahim juga menambahkan bahwa panitia telah melakukan evaluasi internal dari hari-hari sebelumnya agar pelaksanaan UKK kemarin dan hari ini berjalan optimal.
“Kami belajar dari pelaksanaan hari-hari awal. Koordinasi antar panitia, guru, dan penguji semakin solid. Semoga dua hari terakhir UKK ini berjalan lancar dan sukses,” katanya.
Sementara itu, para siswa tampak antusias dan penuh semangat dalam menghadapi ujian. Dengan persiapan yang matang dari pihak sekolah dan panitia, UKK di SMK Negeri 3 Ternate diharapkan mampu menghasilkan lulusan yang tidak hanya memiliki ijazah, tetapi juga benar-benar kompeten di bidangnya. (Tim/red)