Pasangan Cawalkot Ternate Iswan-Mubin, Dapat Dukungan dari Tokoh NU Malut

Ternate-TeropongMalut.com, Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Ternate Iswan Hasjim, ST, MT dan Mubin A. Wahid, SH, MH mulai mendapatkan dukungan dari sejumlah pihak, salah satunya adalah dukungan datang dari Tokoh Nahdatul Ulama (NU) Provinsi Maluku Utara atas nama Ustad Muhammad Abdullah. Kepada TeropongMalut.com, Ustad Muhammad menjelaskan pasangan calon yang ideal memimpin Kota Ternate kedepan adalah pasangan Iswan-Mubin atau biasa disebut ISWAN-MU. Sebab, mereka merupakan Tokoh yang memiliki reputasi yang baik selama berkarir sebagai birokrat maupun politisi, selain itu mereka merupakan berdua merupakan tokoh politik yang integritasnya tak diragukan lagi. Demikian dijelaskan ustad Muhammad Abdullah, Jumat 5 April 2024.

Untuk itu Ustad Muhammad, mengajak warga Kota Ternate khususnya warga Nahdiyin, untuk mendukung pasangan Iswan-Mubin (ISWAN-MU) dimana pasangan ini mengusung Visi Ternate HEBAT yang diterjemahkan sebagai Harmonis, Sehat, Berbudaya, Agamais dan Sejahtera.

“Menurut kami ini merupakan Visi yang sangat pas dan cocok dengan kondisi Kota Ternate saat ini, dimana tidak ada keharmonisan antara Walikota dengan Wakil Walikota sebelum akhirnya Wakil Walikota memutuskan untuk mengundurkan diri dan mencalonkan diri sebagai calon Anggota DPR-RI, begitu juga dengan Kesehatan, hampir setiap hari kita melihat sampah menumpuk diseluruh sudut-sudut kota dan di tepi jalan di Kota Ternate yang tidak terangkut selama berhari-hari, hingga menimbulkan bau busuk yang menggangu warga pengguna jalan maupun warga yang bermukim, begitu juga dengan sejumlah persoalan lainnya yang tidak tertangani dengan baik selama ini,” jelas Ustad Muhammad Abdullah.

Walikota dan Wakil Walikota Ternate kedepan, lanjut Ustad Muhammad, harus orang yang paham dan mengerti cara menjalankan roda pemerintahan sehingga mampu menyelesaikan persoalan-persoalan mendasar yang dihadapi warganya, bukan orang yang tidak mampu dan membuat persoalan semakin rumit dan lambat dalam mengatasi persoalan.

“Untuk itu solusi untuk Kota Ternate menjadi Kota yang HEBAT ada pada pasangan Iswan-Mubin, kami mengajak warga Kota Ternate untuk mendukung dan memenangkan pasangan ISWAN-MU sehingga Kota Ternate kedepan menjadi Kota yang Hebat sebagaimana Visi mereka,” jelas Ustad Muhammad Abdullah. (Tim/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *