Berita  

Pelaku Pencurian Kios di Desa Balbar Oba Utara Dibekuk oleh Polisi

Sofifi-teropongmalut.com – Pengungkapan kasus pencurian sebuah kios di Desa Balbar, Kecamatan Oba Utara. Kapolsek Oba Utara, IPDA Suherlin, melalui pesan WhatsApp pada Selasa (30/7/24) pukul 23.30 WIT, menyampaikan bahwa pada hari Selasa tanggal 30 Juli 2024 pukul 16:00 WIT telah dilakukan pengungkapan kasus pencurian kios di Desa Balbar di Oba Utara.

Berdasarkan laporan dan bukti rekaman CCTV, pelaku berhasil dibekuk di Desa Galala, Kecamatan Oba Utara. Pelaku bernama Sabri Idhan, beralamat di RT 04 RW 02 Toniku Jailolo Selatan, beragama Islam.

Berdasarkan laporan dan bukti rekaman CCTV, pada hari Selasa 30 Juli 2024 pukul 14:30 WIT, unit Reskrim dan unit intel Polsek Oba Utara berhasil membekuk pelaku yang masih berkeliaran di sekitar Oba Utara dengan menggunakan sepeda motor jenis KLX warna hitam. Mereka berhasil mengamankan pelaku serta barang bukti.

Suherlin melanjutkan, “pada pukul 12:30 WIT, bertempat di Kelurahan Guraping, pelaku pencurian mengonsumsi minuman keras jenis cap tikus dan berencana untuk melanjutkan kegiatan dengan mengendarai sepeda motor hingga tiba di Desa Balisosa, Dusun Balbar.”

Pelaku melihat sebuah warung yang berpotensi dapat dibobol dan akhirnya melakukannya di bawah pengaruh minuman keras.

Pelaku berhasil membobol pintu kios tersebut dan berhasil mengambil berbagai barang, termasuk bahan bakar dan barang kebutuhan lainnya.

Pemilik warung mengalami kerugian sebesar Rp1.500.000. Saat ini, pelaku telah diamankan di Markas Kepolisian Sektor Oba Utara. (Bur)

IMG-20250329-WA0009
IMG-20250329-WA0010
previous arrow
next arrow
IMG_20250329_223554
IMG-20250330-WA0013

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *