Penulis : Odhe
Editor : Redaksi
HALTENG, Teropongmalut.com – Dalam rangka menyambut penyelenggaraan ibadah haji tahun 2024, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng) dalam hal ini Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) melaksanakan Bimbingan Manasik Haji Mandiri, Kamis, (24/08/23) dengan menghadirkan narasumber dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Maluku Utara, Hi Syarif Ibrahim Lc M.Si.
Kegiatan Bimbingan Manasik tersebut di buka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Halteng diwakili oleh Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Hi. Aksa Muhammad S.Ag.
Dalam sambutannya Hi. Aksa mengatakan “Kita ingin para calon jama’ah haji benar-benar siap secara fisik, mental, dan spiritual dalam melaksanakan ibadah haji nantinya. Oleh karena itu, Manasik Mandiri ini kami adakan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang segala proses dan tata cara haji, mulai dari segala persiapan sebelum keberangkatan sampai proses kembali ketanah air.
Senada dengan itu, Hi Syarif Ibrahim dalam arahannya menyampaikan bahwa Bimbingan Manasik Mandiri ini dilaksanakan dalam rangka untuk memberi pengetahuan kepada Calon Jamaah Haji agar jama’ah lebih siap dan lebih mandiri dalam melaksanakan rangkaian ibadah haji.
Perlu diketahui kegiatan ini dihadiri oleh Bidang PHU Kanwil Kemenag Maluku Utara Hi. Syarif Ibrahim dan kawan-kawan selaku narasumber, Seksi PHU Kabupaten Halteng dan para staf serta para calon jama’ah haji yang akan berangkat dengan estimasi keberangkatan tahun 2024 maupun tahun 2025.
Sebelumnya, Seksi PHU Kabupaten Halteng telah melaksanakan Bimbingan Manasik Mandiri dan Sosialisasi BPJS Bagi Jama’ah Calon Haji pada hari Senin, (07/08/23). Dalam kesempatan itu Hi Aksa mengatakan bahwa walaupun penetapan kuota untuk setiap Kabupaten belum ditentukan tapi secara Nasional tahun 2024 Indonesia sudah di tetapkan mendapat kuota sebanyak 221.000 Jama’ah, sehingga persiapan Haji ini bisa di laksanakan lebih Awal.
Sementara itu salah satu peserta, Ibu Sumiyati mengungkapkan rasa syukurnya atas diselenggarakannya Manasik Mandiri ini.
“Saya merasa sangat bersyukur karena mendapatkan kesempatan untuk mempersiapkan diri dengan baik sebelum berangkat haji. Semoga ilmu yang kita dapatkan dari kegiatan ini dapat kita amalkan nanti saat kita melaksanakan ibadah suci tersebut,” ujarnya dengan haru.
Dengan digelarnya Manasik Mandiri ini, diharapkan para calon jamaah haji dari Kabupaten Halteng dapat mempersiapkan diri lebih awal agar ibadah yang insyaAllah dilakukan nantinya bisa dilaksanakan dengan maksimal,” imbuhnya.