Inilah Dampak Aktivitas Galian C di Kecamatan Weda Tengah

Reporter : Odhe
Editor : Redaktur

HALTENG, Teropongmalut.com – Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Pemkab Halteng, Ir. Arief Jalaludin kepada media ini menyoroti aktivitas Galian C di Kecamatan Weda Tengah yang mana akibat aktivitas Galian C sehingga ruas jalan aspal di desa Lelilef Woebulen menjadi rusak parah.

Selain rusak, ruas jalan ini juga menimbulkan dampak yaitu lumpur dan debu yang menimbulkan penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut atau disebut ISPA dan Influenza.

Aktivitas galian C marak di Kecamatan Weda Tengah

Bagaimana ruas jalan aspal tidak rusak kalau aktivitas galian C semakin marak, kondisi ini yang membuat kerusakan ruas jalan aspal dan berdebu serta berlumpur. Hal ini terjadi karena sisa-sisa matrial galian C jatuh dan tercecer diatas badan jalan aspal sehingga mengakibatkan debu dan berlumpur serta kerusakan ruas jalan aspal,” tandas mantan Kadis PUPR ini Selasa, (28/03/2023) sore tadi.

Selain itu, aktivitas galian C banyak yang tak mengantongi dokumen dari Pemerintah alias alias ileggal. Hal ini diduga sengaja dipraktikkan oleh pihak kontraktor. Akibat aktivitas galian C tersebut maka daerah sangat merugi karena para pelaku galian C tak membayar retribusi kepada pemerintah daerah,” pungkasnya.

Arief menambahkan bahwa dalam waktu dekat ini aktivitas galian C akan ditertibkan oleh pemerintah karena terkait dengan retribusi daerah. Jika langkah ini tak dilakukan maka daerah dirugikan, ” jelasnya.

IMG-20250214-WA0026
IMG-20250214-WA0031
IMG-20250214-WA0033
previous arrow
next arrow
IMG-20250214-WA0028
IMG-20250214-WA0025
IMG-20250214-WA0029
previous arrow
next arrow
IMG-20250215-WA0002
IMG-20250215-WA0002
previous arrow
next arrow
IMG-20250214-WA0011
IMG-20250215-WA0036
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *